Selamat atas Lolos Pendanaan Program Kreativitas Mahasiswa (PKM) Tahun 2024

Selamat kepada Muhammad Haikal, mahasiswa Angkatan 2022 Jurusan Ekonomi Pembangunan Universitas Almuslim, yang berhasil lolos pendanaan Program Kreativitas Mahasiswa (PKM) Tahun 2024.

Proyek yang diusung oleh Muhammad Haikal bertajuk “Konservasi dan Revitalisasi Bahasa untuk Memperkuat Negara Kesatuan Republik Indonesia dalam Mewujudkan Profil Pelajar Pancasila.” Kegiatan ini bertujuan untuk melestarikan bahasa daerah serta memperkuat identitas budaya bangsa dalam konteks pendidikan Pancasila.

Keberhasilan ini merupakan pencapaian yang membanggakan dan menunjukkan komitmen mahasiswa dalam berkontribusi terhadap pengembangan masyarakat dan budaya. Semoga proyek ini dapat berjalan lancar dan memberikan dampak positif bagi lingkungan sekitar.

Kampus Almuslim terus mendukung kreativitas dan inovasi mahasiswa dalam berbagai bidang demi kemajuan pendidikan dan masyarakat.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *